Indonesia terletak pada 6 derajat 8’ lintang utara, 11 derajat 15’ lintang selatan dan diantara 95 derajat 45’ bujur barat, 141 derajat 5’ derajat timur merupakan Negara terbesar di Asia Tenggara yang diapit oleh dua benua (Asia dan Afrika) dan dua samudera (Pasifik dan Hindia). Hal ini membuat Indonesia memiliki letak strategis dimana kedudukan Indonesia berada pada posisi silang, yang merupakan posisi percaturan lalu lintas dunia.
Indonesia merupakan negara kaya yang sangat berlimpah sumber daya alamnya. Terkenal sebagai Negara kepulauan dimana hampir 70% luas Indonesia adalah air (laut). Indonesia dianugerahi kekayaan hasil laut. Ratusan ribu jenis ikan ada di sini. Keindahan lautnya pun tidak bisa diragukan lagi. Inilah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi turis-turis local maupun mancanegara untuk surfing, diving, snorkling atau hanya sekedar duduk-duduk saja di tepi pantai.
Lain laut lain pula di daratnya. Indonesia dengan iklim tropisnya ini memiliki keadaan tanah yang subur, basah dan cocok untuk bercocok tanam. Pada daerah-daerah dataran tinggi, banyak sekali ditanami jenis-jenis sayuran, buah-buahan dan rempah-rempah, yang tak jarang pula di ekspor ke luar negeri. Rempah-rempah Indonesia pun menjadi target Belanda dan penjajah-penjajah lainnya, sehingga mereka betah untuk mengeksploitasi kekayaan alam Indonesia hingga ratuan tahun lamanya.
Kita sebagai warga Negara Indonesia sudah sepatutnya bangga dengan berbagai macam kekayaan yang dimiliki bangsa ini. Dan berikut ini akan dijelaskan apa saja yang menjadi rekor kekayaan alam di Indonesia yang saya rangkum dari beberapa sumber:
- Republik Indonesia merupakan Negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 17.504 pulau, termasuk 9.634 pulau yang belum diberi nama dan 6.000 pulau yang tidak berpenghuni.
- Indonesia memiliki 3 dari 6 pulau terbesar didunia, yaitu Pulau Kalimantan (pulau terbesar ketiga di dunia dgn luas 539.460 km2), Pulau Sumatera (473.606 km2) dan Pulau Papua (421.981 km2).
- Indonesia adalah Negara maritim terbesar di dunia dengan perairan seluas 93 ribu km2 dan panjang pantai sekitar 81 ribu km2 atau hampir 25% panjang pantai di dunia.
- Indonesia merupakan Negara dengan suku bangsa yang terbanyak di dunia. Terdapat lebih dari 740 suku bangsa/etnis, dimana di Papua saja terdapat 270 suku. Menggunakan 583 bahasa dan dialek dari 67 bahasa induk yang digunakan berbagai suku bangsa tersebut.
- Indonesia adalah penghasil gas alam cair (LNG) terbesar di dunia (20% dari suplai seluruh dunia) juga produsen timah terbesar kedua.
- Indonesia memiliki Terumbu Karang (Coral Reef) terkaya di dunia (18% dari total dunia) dan memiliki species ikan hiu terbanyak di dunia (150 species).
- Indonesia menempati peringkat pertama dalam produk pertanian, yaitu cengkeh (cloves) & pala (nutmeg), serta peringkat kedua dalam karet alam (Natural Rubber) dan minyak sawit mentah (Crude Palm Oil).
- Indonesia adalah pengekspor terbesar kayu lapis (plywood), yaitu sekitar 80% di pasar dunia.
- Indonesia memiliki biodiversity Anggrek terbesar didunia yaitu sekitar 6 ribu jenis anggrek, mulai dari yang terbesar (Anggrek Macan atau Grammatophyllum Speciosum) sampai yang terkecil (Taeniophyllum, yang tidak berdaun), termasuk Anggrek Hitam yang langka dan hanya terdapat di Papua.
- Memiliki hutan bakau terbesar di dunia. Tanaman ini bermanfaat ntuk mencegah pengikisan oleh air laut atau abrasi pantai.
Hal tersebut hanyalah sebagian dari kekayaan yang dimiliki bangsa ini. Sebagai generasi penerus, kita patut pula untuk tetap menjaga dan melestarikannya demi kesejahteraan kehidupan di masa depan. Pedulilah dengan lingkungan sekitar kita dari sekarang, jangan sampai menyesal di kemudian hari.
1 komentar:
ASSALAMUALAIKUM SAYA ATAS NAMA PAK EKO ASAL MAJALENGKA KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA AKI , PESUGIHAN YANG AKI BERIKAN ALHAMDULILLAH BERHASIL (1,5) MILIAR SAYA DAPAT, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNASI DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB KI_SHOLEH_PATI_085_244_669_169_SUPAYA LEBIH JELAS SILAHKAN KLIK-> PESUGIHAN UANG GAIB terima kasih.
Post a Comment